Lambang Daerah Parepare Bakal Berubah
Lambang daerah Kota Parepare menjadi salah satu dari tiga materi
rancangan peraturan daerah (ranperda) Kota Parepare yang kini sedang
dalam proses pembahasan di DPRD Parepare. Apakah lambang yang ada saat
ini akan berubah atau tidak? Tergantung pada proses pembahasan pihak
legislatif dan eksekutif.
Pada Rapat Paripurna DPRD Parepare dengan agenda pandangan
fraksi-fraksi terhadap tiga ranperda Kota Parepare di Gedung DPRD, Rabu
(30/1), fraksi-fraksi menerima tiga ranperda tersebut untuk dibahas pada
sidang-sidang selanjutnya.
Selain ranperda tentang lambang daerah, dua ranperda lainnya yang
juga mendapatkan persetujuan dari para wakil rakyat yakni ranperda
tentang kawasan konservasi alam daerah dan ranperda tentang
penyelenggaraan administrasi kependudukan.
Meski demikian, beberapa fraksi memberikan catatan penting dan
bersifat mendesak untuk dilakukan terkait dengan ranperda tentang
lambang daerah tersebut. Fraksi Persatuan Pemuda Bintang Demokrat
(F-P2BD) meminta agar terlebih dahulu dilakukan konsultasi secara
mendalam dengan pihak-pihak terkait termasuk dengan para tokoh adat.
Lambang daerah Parepare yang berbentuk U yang di dalamnya terdapat
dua pohon kelapa yang mengapit sebuah perahu berlayar kemudian
dikelilingi oleh padi dan kapas itu, menurut fraksi tersebut tentu
memiliki nilai hostoris yang sangat mendalam dan memiliki makna yang
juga sangat berarti.
DPRD Parepare kembali mengagendakan Rapat Paripurna DPRD dengan
agenda jawaban atau tanggapan Wali Kota Parepare terkait pandangan
fraksi-fraksi terhadap tiga ranperda tersebut. Dalam agenda rapat
paripurna yang akan digelar, Jumat (1/4) ini, Pelaksana Tugas Wali Kota
Parepare H Sjamsu Alam akan menjawab dan menjelaskan lebih lanjut
mengenai tiga ranperda tersebut.
Original Post : http://www.pareparekota.go.id/index.php?option=com_content&view=article&id=1080%3Alambang-daerah-parepare-bakal-berubah&Itemid=40